Sabtu, 11 Februari 2012



Harta,Tahta dan Wanita

            Sukses dambaan setiap insan manusia di alam semesta ini,namun sukses tidaklah gratis didapat,tidak  pula gampang untuk dipertahankan.Banyak hambatan juga rintangan dalam meraih kesuksesan.Harta,tahta dan wanita sangat mempengaruhi karir/kisah/jalan hidup dalam meraih dan mempertahankan kesuksessan seseorang.Tiga point ini bisa menjadikan seseorang bermahkotakan emas,berkuasa dan berwibawa,bisa mendapatkan semua yang diinginkan.Namun tidak sedikit pula yang terpeleset jatuh dalam jurang kehancuran dikarenakan tiga point diatas.Dapat dijelaskan tiga point tersebut adalah :

Harta adalah materi duniawi yang bernilai yang berupa uang,tanah,kendaraan dll.Di zaman modern seperti sekarang ini banyak manusia memuja,mengutamakan harta/uang dan mengabaikan kerohanian/ketuhanan.demi kesuksesan.manusia melakukan apa saja demi harta/uang hanya untuk memenuhi kebutuhan hidup atau ingin diakui sebagai manusia berharta.Mulai dari mencari dengan cara wajar hingga tak wajar seperti(korupsi,suap,mencuri, dan sampai menjual diri).Bagi kaum wanita yang salah jalan mereka mencari harta/uang dengan menjajakan badanya hanya untuk harta,ironis memang.”Time is Money”(waktu adalah uang) memang cukup relevan pada zaman sekarang ini(kali yuga) yang selalu di ukur dengan harta/uang.Ada istilah ada uang abang disayang,gak ada uang abang di tendang menjadikan uang/harta diatas cinta/perasaan.Semua tak buruk kalau kita memiliki harta ada kekuasaan disana,dimana semua bisa kita raih dengan harta uang makanan lezat,minuman mahal,mobil dll sampai yang paling menganggumkan adalah dengan uang kita bisa membeli keperawan seseorang atau sekedar melepaskan nafsu birahi.Harta juga menggolong-golongkan manusia terbagi atas beberapa golongan.Harta/uang juga menentukan jodoh yang sudah digariskan oleh yang maha kuasa,hebat memang si Harta/uamg ini.Tentu Harta/uang menetukan kesuksesan seseorang dalam meraih nya sendiri.Bila kita berhati-hati dalam mencari,memanfaatkan dan menghabiskan harta/uang maka kita akan habis oleh harta/uang itu sendiri.

Tahta adalah kekuasaan/jabatan/posisi/wewenang tertinggi dalam suatu lingkup atau bidang.Dari zaman dahulu tahta merupakan tujuan semua manusia di dalam dunia.Dengan bertahta kita dapat meraih semua yang kita inginkan,seperti uang,materi,property,kesenangan juga yang tak kalah dashyat nya wanita.Begitu nikmat bertahta menjadikan manusia melakukan apa saja dalam meraihnya,mulai dengan jalan Dharma(kebenaran) hingga jalan Adharma(kejahatan).Menebar pesona dalam mencari dukungan,berjanji palsu bermulut manis bagai di panggung sandiwara.Menberi uang suap untuk posisi tertentu agar bisa mengeruk pundi-pundi rupiah.Yang lebih gila demi kepentingan jabatan orang rela menjodohkan  dan mengorbankan anak istrinya.Ada juga manusia yang rela meninggalkan agamanya demi jabatan dan posisi tertentu.Persemadian dan praktek perdukunan yang tidak bisa diterima dengan akal sehat pun dilegalkan,ironis memang.Mungkin dengan jalan Dharma(kebenaran) sangat amatlah susah karena membutuhkan kerja keras,disiplin,kepintaran,kesabaran dan waktu yang lama.

Wanita adalah pedamping hidup yang selalu menemani susah senang seseorang yang berharta dan bertahta.Orang sukses pasti akan mencari wanita sebagai  target berikutnya.Dalam masa berumah tangga/Gryhasta(Catur Asrama) posisi wanita sangatlah berpengaruh penting ,sebagai permaisuri dan pengasuh putra-putri.Begitu mulia sehingga wanita selalu jadi kenangan setiap mahkluk karena dari wanita lah terlahir seorang manusia.Akan tetapi keberadaan wanita tidak selalu di posisi yang tepat,hadirnya pihak ke-3 menjadikan wanita sebagai tersangkanya.Ada juga dari wanita lahir lah sebuah masalah baru yang akan membawa pada kehancuran.Bagi manusia berharta dan bertahta wanita adalah kenikmatan dunia yang kapan saja bisa dinikmati.Tak sedikit juga yang berharta dan bertahta menjadi kehilangan semua yang sudah diraihnya dikarenakan wanita. Begitu misteri keberadaan wanita menjadikan dunia bahagia dan hancur tanpa kehadiran wanita.Konversi agama dikebanyakan yang ada di masyarakat menjadi salah satu faktor penyebab.Jadi kaum laki-laki harus lah dapat memilih/memilih dan memposisikan wanita sesuai keadaan dan kebutuhan setelah bisa meraih harta dan tahta agar semuanya berjalan sesuai rencana.

Jika kita ingin sukses dan terus bertengger di puncak kejayaan maka harus berhati-hati dalam tiga point di atas.Dharma(kebenaran)  jalan pertama atau landasan hukum dasar untuk meraih harta,lalu setelah harta terkumpul dengan cara Dharma maka kita gunakan harta tersebut untuk meraih tahta,agar kita tidak guncang oleh hawa nafsu godaan wanita maka  gunakan kama dengan bijak,sesuai dengan konsep Catur Purusa Artha(Dharma,Artha,kama,moksa).Dengan menerapkan konsep Catur Purusa Artha dalam kehidupan sehari-hari niscaya kita bahagia di hati,di dunia,di swarga loka dan paling utama Moksa(persatuan dengan brahman) akan tercapai.Astungkare

1 komentar:

  1. Coba peruntungan Anda di SINIDOMINO, Agen Domino Online Terbaik di Indonesia.
    Hanya dengan Minimal Deposit Rp 20.000,- Anda sudah bisa menikmati 7 permainan dalam 1 ID yang di sediakan SINIDOMINO.
    Buruan gabung dan daftarkan diri Anda Jangan sampai ketinggalan ya!!!
    SINIDOMINO juga memberikan Bonus Menarik untuk Para Poker Mania :
    ? Bonus Referral 20% (Seumur Hidup)
    ? Bonus Cashback Up To 0.5%. Dibagikan Setiap hari SENIN
    ? 100% murni Player vs Player ( NO ROBOT )
    Untuk Info Lebih Lanjut Bisa Hubungi Customer Service Kami di :
    LiveSupport 24 jam (NONSTOP)
    ? LiveChat : goo.gl/hz1eC3
    ? Pin BBM : D61E3506
    Terima Kasih
    judi poker

    BalasHapus